Monday, April 20, 2009

Berita Polda jabar

PERSYARATAN AWAL UNTUK MEMPEROLEH NOMOR UJIAN RIM BINTARA POLRI T.A. 2009 PANDA POLDA JABAR PDF Cetak E-mail
Minggu, 12 April 2009
KARAWANG - PERSYARATAN AWAL UNTUK MEMPEROLEH NOMOR UJIAN RIM BINTARA POLRI T.A. 2009 PANDA POLDA JABAR.



Calon datang sendiri ke tempat pendaftaran dengan menunjukan Dokumen Asli dan masing-masing membawa 1 lembar Foto Copy :
1. ijasah / STTB : SD, SMP, SMU / Program pendidikan kesetaraan Paket C / SMK / Sederajat dan D-III / D-IV / S-1 (Terakreditasi) dan Daftar NEM / HUAN / STK / IPK (Foto Copy telah dilegalisir Diknas kabupaten / Kodya).

2. Semua Rapor SD, SMP, SMU / ijasah paket C (Legalisir dari sekolah masing-masing)

3. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Polres setempat.

4. Akte Kelahiran / Surat Kenal Lahir.

5. Surat Keterangan Sehat dari Institusi Kesehatan di luar Polri

6. KTP yang bersangkutan (berdomisili di Wilayah Hukum Polda Jawa Barat minimal 1 Tahun, tanggal penerbitan KTP minimal 20 Mei 2008.

7. KTP orang Tua / Wali.

8. Kartu Keluarga.

9. Pas Photo ukuran 4X6 = 4 Lembar (Hitam Putih).

10. Pas Photo Close Up setengah badan menghadap ke depan Ukuran Pos Card / 3 R (Latar Belakang Warna Kuning) = 2 Lembar.

11. Berkas Pendaftaran di masukan ke dalam Map warna Coklat.

No comments: